Wahana TV | Menyambut HUT Republik Indonesia yang ke 78, PT PLN bersama Kantor Staf Presiden dan Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi, serta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan orkestrasi 82 Program Pemberdayaan Masyarakat Perhutanan Sosial Lintas Kementerian dan BUMN tahap 1 di Sumatera Utara.
Integrasi ini sebagai bentuk implementasi Peraturan Presiden No. 28 Tahun 2023 yang diresmikan pada tanggal 30 Mei 2023.
Secara simbolis, 82 program pemberdayaan masyarakat diserahkan dalam acara Festival Perhutanan Sosial, dengan tajuk “Merdeka Berdaya, Sambut HUT 78 Republik Indonesia” di lapangan Simanganrungsang, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara(1/8).
Festival Perhutanan Sosial dihadiri langsung KSP Moeldoko, Dirjen LHK Bambang Supriyanto, Bupati Humbang Hasundutan Dosman Banjarnahor. Turut hadir General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara Awaluddin Hafid sebagai tamu VVIP.
General Manager PLN UID Sumatera Utara Awaluddin Hafid mengatakan Terdapat 17 program, PLN akan bekerjasama dengan Universitas Sumatera Utara dalam menyediakan bibit unggul tanaman produktif, pelatihan hingga pendampingan pengelolaan hasil tanaman di 4 desa.
#pln #festival #perhutanansosial #hutri78 #wahananews #wahanatv
PLN dan Kementerian Bersinergi untuk Pemberdayaan Masyarakat Perhutanan Sosial di Sumatera Utara
Wahana TV
Kamis, 03 Agu 2023 07:00 WIB
Tag: